2012年8月24日金曜日

Masih ada Kejujuran di Jepang....

Berita di koran Jepang, Yomiuri Shimbun, sangat menarik. Berita sangat singkat hanya beberapa alinea saja tetapi isi berita sangat menarik dan membuatku tertawa terbahak-bahak. Rasa kagum sekaligus salut!

22 Agustus 2012, sore hari terjadi sebuah pelaporan kasus yang unik. Seorang pria Jepang berusia 40 tahun menemukan seekor KUMBANG. Sekali lagi kumbang dan bukan uang! Hanya kumbang saja dilaporkan ke pos polisi terdekat. Silakan klik berita ini,

Kasus pelaporan yang " nyleneh" inilah yang menarik. Kasus terjadi di wilayah perfektur Ibaraki, tepatnya di kota Mito-shi. Pria tersebut ( tanpa disebutkan namanya ) merasa berkewajiban melaporkan penemuan kumbang tersebut kepada pak polisi. Harapannya agar segera di ketemukan pemiliknya sehingga kumbang pun terawat dengan baik. 

Pria tersebut menemukan kumbang secara tidak sengaja saat berhenti di pelataran parkir. Pekerjaannya sebagai karyawan pengantar koran di wilayah Mito-shi inilah yang menyebabkannya aktif bergerak dari satu rumah ke rumah lain. Tak sengaja menemukan kumbang " mahal" ini.  

Kumbang jenis herakuresu ookabuto ( jenis: Dynasty hercules). Memang jenis kumbang ini termasuk mahal. Seekor kumbang ( jantan atau betina) bisa dihargai lebih dari 20.000 yen. Yang bikin kagum, penemu kumbang ini tidak silau akan harga kumbang yang mahal, justru sebaliknya merasa berkewajiban segera melaporkan penemuan ini. 

Pertama kali saya membaca berita di Yomiuri shimbun langsung tertawa terbahak-bahak. Bayangkan saja, hanya kumbang bukan uang ! Lebay sekali ! Tetapi setelah dibaca lebih dalam terutama alinea terakhir, langsung tertawaku hilang seketika. Dalam hatiku, " Orang ini hebat! Luar biasa karakternya, tak silau akan harga kumbang yang mahal. Justru berharap segera di temukan pemiliknya". 


ヘラクレス・ヘラクレスオオカブト



Apa yang akan anda lakukan saat menemukan " kumbang" ? Kalau hanya kumbang biasa mungkin tak perlu di lirik. Tetapi ini kumbang " herakuresu ookabuto" yang mahal, lebih dari 20.000 yen tergeletak begitu saja di pelataran parkir. Tak tertarikkah kalian untuk segera menyembunyikan penemuan ini dan segera memilikinya sendiri? Itulah Jepang ! 

Barang yang tergeletak pun akan dikembalikan ke pemiliknya. Berulang kali saya pun kehilangan barang, bukan di curi tetapi memang akibat keteledoran. Lupa menaruh dan hilang! Ternyata tak lama ada telepon masuk yang memberitahukan bahwa barang saya tertinggal di supermarket, pertokoan atau stasiun kereta api bahkan di klinik. 

Akhir kata, kejujuran masih ada di Jepang dan itu ada banyak.  Itulah salah satu yang membuat nyaman tinggal di negara Jepang. 

Salam hangat dari Jepang, 
Hani Yamashita 

Ps: Telah dimuat pula di Kompasiana pada tanggal 24 Agustus 2012
http://sosbud.kompasiana.com/2012/08/24/masih-ada-kejujuran-di-jepang/

0 件のコメント:

コメントを投稿